Warna Asap Knalpot Pertanda Kesehatan Mobil

Asap dari sistem pembuangan atau knalpot bisa menjadi pertanda dari sehatnya mobil. Sebab biasanya mesin berbahan bakar bensin tidak mengeluarkan asap yang pekat.

“Keluar asap putihnya kayak gimana dulu nih, kalau putih agak bening (tipis) itu normal, ada kondensasi uap. Tapi kalau asap putihnya ngebul. Nah ini yang masalah,” kata Wito.

oto.detik.com

Wito melanjutkan, asap putih tebal yang keluar secara terus menerus merupakan problem di dalam mesin. Salah satunya adalah kebocoran, sehingga oli rembes masuk ke ruang bakar. 

Kata Wito kalau sudah seperti ini, tidak ada cara lain selain membongkar mesin, tentunya membuat pemilik mobil perlu merogoh uang lebih dalam. 

Namun tahu tidak, selain umur pemakaian mobil, salah satu penyebabnya adalah perawatan yang kurang apik dari pemilik mobil, ganti oli misalnya.

“Banyak mobil baru yang sudah jebol karena mesinnya rusak (telat ganti oli), ring piston bisa cepat aus telat ganti oli karena oli kotor menghambat pergerakan,” ujarnya.

Sumber : oto.detik.com

Share this post with your friends

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *